Sebatas corat-coret dari tangan seorang manusia


Mengatasi Error 5100 pada Printer Canon iP 2770

Tidak ada komentar

Postingan kali ini berawal dari pengalaman saya ketika akan mencetak di komputer laboratorium. File terbuka langsung tekan tombol CTRL + P dan Enter. Bukannya kertas hasil cetakan yang keluar tapi malah muncul kotak dialog peringatan Error 5100 di monitor saya seperti gambar berikut.

Dalam hati saya bertanya, ada apa dengan printer ini padahal baru kemarin dibenahi oleh MRC, tapi kenapa sudah error lagi.
Di kotak dialog itu ada pesan untuk mencoba mematikan printer dan menghidupkannya lagi. Lalu tanpa piker panjangpun saya coba matikan dan hidupkan lagi. Kemudian saya gunakan mencetak lagi, tapi tetap hal yang sama seperti tadi muncul lagi.
Langsung pikiran saya berkata “lari saja ke mbahnya sana!” (baca: mbah Google). Benar  apa yang akan saya lakukan, tanpa harus disuruh jari saya langsung bergerilya pada papan tombol dengan membentuk tulisan sesuatu di layar.
Akhirnya kutemukan di webnya ilmukomputer dengan penjelasan seperti berikut.
Error ini terjadi karena cartridge tidak terdeteksi oleh printer, ada 2 kemungkinan penyebabnya,
1. Slang tinta inkfus terlalu pendek. Solusinya, pastikan cartridge bebas leluasa bergerak, jangan sampai cartridge terhambat karena slang inkfus yang tidak baik dalam peletakannya. Coba geser-geser cartridge kekanan dan kekiri untuk memastikannya.
2. Terjadi penumpukan tinta pada konektor cartridge, bersihkan dengan tisu dengan melepaskan cartridge dari printer, hati-hati, jangan sampai tergores, cartridge sangat sensitif, makanya menggunakan tisu yang halus
Langsung saja saya ambil kain lap dan alkohol, dan mempraktekan tutorial tersebut dengan hati gundah gulali. (maksudnya: Gundah gulana)
a)         Matikan printer
b)        Buka cover printer
c)         Lepas dan ambil cartride perlahan
d)        Putar perlahan dan gosok konektornya hati-hati sekali sampai bersih tentunya sambil berdo’a.
e)         Dan 10 menit kemudian kedua konektor cartride sudah bersih kemilauan.
f)         Kembalikan Cartride, tutup cover dan hidupkan printer
g)        Tunggu 3 menit dan langsung cetak data.
h)        Hasilnya ajiiibbb, lancer jaya merdeka selamanya.
Itulah pengalaman dan ilmu baru yang saya peroleh kali ini, dan langsung saya bagikan ke saudara semuanya. Jangan lupa kasih jempol dan Plus ya kawan. Sampai jumpa di pengalaman saya lainnya.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

SILAHKAN TINGGALKAN PESAN/KOMENTAR ANDA DEMI PERBAIKAN BLOG INI.Jika tidak punya id/email cukup Pilih URL/Website dan isi Url dengan alamat web/blog/FB/twitter anda. Gampang Bukan ?